Ayat Lima - Ayat Kelima - Surah Ar Rod Ayat 16
Katakanlah : ' Siapakah Tuhan langit dan bumi? "
Jawablah : " Allah!" Katakanlah : " Mengapakah engkau mengambil pelindung-pelindung selain dari padaNya, pada hal mereka tidak memiliki kemanfa'tan dan kemudhoratan diri mereka sendiri? "
Katakanlah : " Samakah orang yang tuna netra dengan orang yang dapat melihat atau samakah gelap gulita dengan terang benderang? "
" Atau mereka menjadikan sekutu-sekutu bagi Allah yang mereka ciptakan, seperti ciptaanNya sehingga ciptaan mereka itu sama dengan ciptaanNya menurut pandangan mereka? "
Katakanlah : " Allah adalah Pencipta segala sesuatu dan Dia adalah Maha Esa lagi Maha Perkasa. "
Ayat Lima - Ayat Keempat - Surah Al Maidah Ayat 27
Ceritakanlah kepada mereka kisah dua orang putera Adam (Habil dan Qabil) menurut kenyataannya, ketika dua orang itu mempersembahkan korban, maka diterima korban dari salah seorang dari mereka berdua (Habil) dan tidak diterimanya dari yang lain (Qabil).
Dia (Qabil) berkata : " Pasti saya tetap akan membunuhmu! "
Jawabnya (Habil) : " Sesungguhnya Allah akan menerimanya hanyalah dari orang-orang yang bertaqwa. "
Ayat Lima - Ayat Ketiga - Surah An Nisak Ayat 77
Tidakkah engkau memperhatikan kepada orang-orang yang diucapkan kepada mereka : " Tahanlah tangan kalian (dari berperang), dan dirikanlah solat, serta tunaikanlah zakat! "
Maka setelah diwajibkan berperang kepada mereka, tiba-tiba ada segolongan dari mereka itu yang takut kepada musuh, bagaikan ketakutannya kepada Allah, bahkan lebih dari pada itu.
Dan mereka berkata : " Ya Tuhan kami, mengapakah Engkau wajibkan berperang kepada kami? Tidakkah Engkau tangguhkan kepada kami beberapa waktu lagi? "
Jawablah : " Kesenangan didunia ini hanyalah sebentar saja, sedangkan kehidupan akhirat itu lebih baik bagi orang yang bertaqwa, dan tidaklah kalian dianiaya sedikitpun juga. "
Ayat Lima - Ayat Kedua - Surah Al Imron Ayat 181
Sesungguhnya Allah telah mendengar ucapan orang-orang yang menyatakan : " Sesungguhnya Allah adalah fakir, sedangkan kamilah orang-orang yang kaya."
Kami akan mencatat apa yang mereka katakan itu, dan Kami catat pula tindakan pembunuhan mereka kepada Nabi-Nabi dengan tanpa ada alasan yang benar, dan Kami katakan nanti kepada mereka : " Rasakanlah siksaan yang membakar itu! "
Ayat Lima - Ayat Pertama - Surah Al Baqarah Ayat 246
Tidakkah engkau memperhatikan kepada pemuka-pemuka Bani Isroil sesudah Nabi Musa, ketika mereka berkata kepada Nabi mereka : " Angkatlah seorang raja untuk kami, niscaya kami akan berjuang dijalan Allah."
Nabi mereka menjawab : " Mungkin saja, jika kalian diwajibkan berperang nanti kalian tidak akan mau berperang. "
Mereka menjawab : " Mengapa pula kami tidak mau berperang di jalan Allah, padahal kami telah diusir dari kampung halaman kami dan dari anak-anak kami. "
Maka tatkala diwajibkan berperang kepada mereka, ternyata mereka itu berpaling, terkecuali hanyalah sedikit saja diantara mereka. Dan Allah Maha Mengetahui dengan orang-orang yang zalim.
Friday, 12 August 2011
Surah Saba - Ayat 10 hingga Ayat 11
Dan sesungguhnya telah Kami berikan kepada Daud kurnia dari Kami.
Kami berfirman " Hai gunung-gunung dan burung-burung, bertasbihlah berulang-ulang bersama Daud" dan Kami telah melunakkan bersi untuknya (iaitu) buatlah baju besi yang besar-besar dan tentukan ukuran dengan tepat dan kerjakanlah amalan-amalan yang soleh. Sesungguhnya Aku melihat apa yang kamu kerjakan.
Selawat Nabi
Ya Allah, kurniakanlah kesejahteraan dan keselamatan kepada Penghulu kami Muhammad, Nabi yang tidak tahu membaca dan menulis dan demikian juga kepada sekelian keluarga dan sahabat-sahabatnya seberapa banyak bilangan yang Engkau tahu dan seberapa banyak berat timbangan yang Engkau tahu dan sepenuh apa jua yang Engkau tahu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar